Kamis, 25 Agustus 2011

Temukan Cara Paling Dahsyat Menambah Teman di Facebook

Banyak Teman
Mungkin selama ini Anda banyak melakukan berbagai cara untuk menambah teman sebanyak mungkin & secepat mungkin di facebook, tapi hasilnya...lambat, jumlah temen ya segitu-gitu aja, bete dech... Mungkin kita jengkel & capek "mengajukan pertemanan" tapi sering dihadapkan pada kenyataan antara lain:

1. Muncul dialog "maaf orang ini sdh terlalu banyak permintaan"
2. "Apakah Anda mengenal orang ini"
3. "Maaf kalau Anda.....bla...bla... (peringatan)..."

Jangan frustasi ya..., kemarin-kemarin saya juga begitu, tapi setelah menemukan cara unik ini, saya jadi kebanjiran menerima pengajuan pertemanan. Trik ini baru saya dapat kira-kira 1 tahun yang lalu dari seorang facebooker. Trik nya sederhana tapi mengena dan gak repot lho...

Dulu memang cara ini pernah saya pake, tapi setelah teman saya lebih dari 1000 orang, saya tidak terlalu bernafsu lagi menambah teman, mulai selektif memilih teman, minimal jelas identitasnya (gak fiktif). Buat apa temen banyak tapi jarang komunikasi, pasif, gak ada saling memberi nilai positif, bikin penuh database saja, he..he.. Mulai sekarang saya mulai mendahulukan kualitas daripada kuantitas. Saya harap Andapun setuju dalam hal ini.

Tapi sebelumnya saya mau nanya nich..., boleh kan??? Lebih enak mana, "meminta" atau "dimintai" pertemanan? Anda lebih suka "diperhatikan", apa "memperhatikan" orang lain?
Pertanyaan terakhir, percaya nggak kalau Anda memberi 1 kebaikan, maka Anda akan memeperoleh mengembalian min 10x lebih banyak? Jawablah di dalam hati, saya yakin jawabannya hampir pasti sama. Prinsip kerja Trik ini juga gak jauh-jauh dari prinsip-prinsip itu.

Karena orang lebih suka diperhatikan dulu, maka berikan perhatian pada orang lain, pasti orang lain akan memberikan yang lebih buat Anda. Kalau Anda rela meng klik suka..., ujung-ujungnya dia akan mencari tahu siapa Anda, selanjutnya akan melamar/mengajukan pertemanan pada Anda. Wuihhh....seneng kan...??? Intinya, buatlah dia lebih nyaman, lebih senang dulu. Caranya, sering-seringlah meng klik tanda "suka" atau jempol pada orang yang menuliskan komentar di status orang lain.

Eeeittt....jangan terburu nafsu dulu ya..., tetep ada kontrol, lihat sekilas komentarnya. Setelah yakin koment nya "baik", barulah diklik "suka". Jangan sampai kepleset..., orang yang kasih koment sampah Anda klik suka, wahhh...bisa malu sendiri kan....

Tapi biar temen Anda gak itu-itu aja, carilah ladang lain di "hutan belantara" he...he..he.. Maksudnya di status orang yang buuanyak fans nya dan yang rajin meng up date statusnya. Yang saya sering lakukan, di statusnya Mario Teguh. Motivator kelas wahid ini punya fans puluhan ribu orang, dan tiap hari rata-rata meng up date statusnya 3-4x (biasanya jam 8 pagi, jam 12 siang, jam 4 sore, jam 8 malam), kalau nggak salah lho ya...

Mau tahu yang kasih komentar ada berapa banyak...??? Paling sedikit yang kasih komentar 1500 orang!!! Coba Anda klik "suka" pada semua yang kasih komentar itu, dijamin Anda kebanjiran permintaan pertemanan. Sederhana & tidak melelahkan bukan???

Dahulukan meng klik yang belum terlalu lama menulis komentar (1-30 menit yll), dijamin Anda kebanjiran respon saat itu juga. Kenapa bisa begitu? Yaaa...karena rata-rata mereka masih dalam posisi on line. Coba dalam sehari dapat 50 teman baru, berarti gak sampai 4 bulan daftar teman Anda sudah penuh, karena sudah mencapai 5000 orang!!! Menakjubkan bukan???

Untuk lebih mempercepat jumlah teman, carilah status tokoh-tokoh lain yang sekelas Mario Teguh (fansnya banyak & rutin menulis postingan). Nanti kalau ada kasih tahu temen-temen yang lain juga ya termasuk saya, he...he..he...

Selamat mencoba... Insya Alloh sukses. Terima kasih.

2 komentar:

  1. saya suka dengan cara pak lim menjelaskan... very good... bagus banget,,,, kecil tapi mantep.. dont worry follow juga blog saya pak lim,,, baru mau fokus follow-follow-nan... sukses selalu buat pak lim... http://wildanadibi.co.cc/

    BalasHapus
  2. thx pak tips n trikx...good idea..!!!

    BalasHapus